ALIBI.id [12/5/2023] – Tim Badan SAR Nasional (Basarnas) Banda Aceh mengevakuasi satu jenazah anak buah kapal MV Sasebo Eco di Perairan Selat Benggala, Kabupaten Aceh Besar, Aceh pada Jumat (12/5/2023).
Kepala Basarnas Banda Aceh Ibnu Harris Al Hussain di Banda Aceh mengatakan, jenazah yang dievakuasi bernama Jerry Salvarino warga negara Filipina. Ia tewas dalam pelayanan dari Muara Berau (Indonesia) menuju Ennore (India).
“Korban meninggal dunia akibat kecelakaan kerja tertimpa plat baja di ruang oksigen,” kata Hussain.
Lebih lanjut, mendapatkan panggilan untuk bantuan evakuasi Tim Basarnas bergerak dari Pelabuhan Ulee Lheue menggunakan kapal KN Kresna pada pukul 14.30 WIB.
Baca juga: Basarnas evakuasi WNA Filipina di perairan Aceh
“Tim tiba di titik kapal MV Sasebo Eco pada pukul 15.30 WIB, selanjutnya tim dari karantina kesehatan melakukan pemeriksaan terhadap korban, dari hasil pemeriksaan tersebut korban dinyatakan meninggal dunia akibat cedera yang dialami korban pada saat bekerja,” sebut Hussain.
Setelah memastikan kelengkapan dokumen, lanjut Ibnu Harris Al Hussain, tim melakukan evakuasi terhadap jenazah korban dan berhasil merapat kembali di Pelabuhan Ulee Lheue pada pukul 16.15 WIB.
“Selanjutnya korban dibawa ke RSUD Zainal Abidin Banda Aceh untuk dilakukan autopsi oleh pihak terkait,” kata Hussain.